GARDAPONOROGO: Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Ponorogo, M. Agung Nugroho, melaksanakan pemeriksaan rutin terhadap blok hunian warga binaan dan berbagai fasilitas pendukung di lingkungan rutan pada Jumat (23/5).
Kegiatan ini dilakukan guna memastikan layanan pemasyarakatan berjalan sesuai standar serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban di dalam rutan.
Pemeriksaan yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut turut diikuti oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR), staf pengamanan, dan Komandan Regu Pengamanan.
Pemeriksaan dilakukan menyeluruh, meliputi blok-blok hunian, fasilitas air bersih, papan sterek, area bengkel kerja, serta mesin penyedia air minum.
Dalam kegiatan tersebut, Karutan berdialog langsung dengan warga binaan di setiap blok untuk mendengarkan aspirasi dan keluhan.
Menurutnya, komunikasi dua arah menjadi bagian penting dalam menciptakan suasana hunian yang aman, tertib, dan kondusif.
"Kontrol langsung seperti ini penting untuk memastikan seluruh sistem layanan berjalan sesuai prosedur, baik dari sisi keamanan, pelayanan dasar, hingga program pembinaan," ujar M. Agung Nugroho.
Papan sterek yang mencatat data penghuni per kamar turut diperiksa guna memastikan kesesuaian data administratif dengan kondisi lapangan.
Sementara itu, fasilitas air bersih dan mesin penyedia air minum dicek untuk menjamin kelayakan dan kebersihan demi mendukung kebutuhan dasar warga binaan.
Selain itu, Karutan juga meninjau langsung kegiatan pembinaan kemandirian warga binaan di bengkel kerja. Ia mengapresiasi hasil karya para warga binaan dan mendorong penguatan program pelatihan keterampilan.
Pemeriksaan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan pimpinan Rutan Ponorogo sebagai bagian dari pelaksanaan instruksi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Diharapkan, kegiatan ini mampu mengantisipasi secara dini berbagai potensi gangguan serta menjadi langkah evaluatif bagi peningkatan mutu layanan pemasyarakatan.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar. Karutan menegaskan, hasil temuan serta masukan dari warga binaan akan menjadi bahan tindak lanjut guna peningkatan berkelanjutan di Rutan Kelas IIB Ponorogo.
Posting Komentar