Jelang Ramadhan, Rutan Ponorogo Sosialisasikan Aturan Baru


GARDAPONOROGO
: Menyambut bulan suci Ramadhan, Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Ponorogo menggelar sosialisasi perubahan aturan bagi warga binaan. 

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait penyesuaian jadwal dan tata tertib selama bulan puasa agar ibadah dapat berjalan lebih khusyuk tanpa mengganggu ketertiban rutan.  

Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Gulang Rinanto membuka sosialisasi dengan menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan meningkatkan ibadah di bulan Ramadhan.  

"Ramadhan adalah momen untuk memperbaiki diri. Kami berharap warga binaan dapat memanfaatkannya dengan memperbanyak ibadah dan mengikuti aturan yang berlaku," ujarnya.  

Dalam sosialisasi ini, Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan (Ka.Yantah) Azhar Farhani menjelaskan beberapa perubahan aturan, termasuk penyesuaian jadwal kunjungan keluarga dan aktivitas warga binaan.  

Aturan Baru Selama Ramadhan di Rutan Ponorogo:
✅ Perubahan Jadwal Kunjungan: Kini dialihkan ke pukul 14.00 - 16.00 WIB.  
✅ Jadwal Kunjungan:
   - Senin & Kamis untuk tahanan  
   - Rabu & Jumat untuk narapidana  
   - Sabtu & Minggu kunjungan ditiadakan  
✅ Kegiatan Keagamaan: Peningkatan program pembinaan rohani seperti pengajian, tadarus, dan shalat berjamaah.  
✅ Kegiatan "Megengan" sebagai tradisi menyambut Ramadhan akan dilaksanakan pada 28 Februari 2025.  

Dengan adanya aturan baru ini, diharapkan seluruh warga binaan dapat menjalankan ibadah dengan lebih nyaman dan tetap menjaga ketertiban di dalam rutan. (Hms/Red)

0/Post a Comment/Comments